Tutup Turnamen HUT Pemda, Aron Sebut Sepakbola Adalah Olahraga Pavorit Masyarakat Sekadau - Faktapagi.com

Jumat, Januari 23, 2026

Tutup Turnamen HUT Pemda, Aron Sebut Sepakbola Adalah Olahraga Pavorit Masyarakat Sekadau

 

Penyerahan trofi kepada juara pertama Shanherib oleh Bupati Sekadau pada acara penutupan turnamen HUT Pemda Sekadau yang ke 22, Kamis (22/01/2026) dilapangan Ej Lantu Sekadau Hilir.
SEKADAU-FAKTAPAGI.COM. Bupati Sekadau Aron, SH secara resmi menutup turnamen sepakbola dalam rangka peringatan Hari Uiang Tahun (HUT) Pemerintah Daerah kabupaten Sekadau yang ke 22 Tahun 2025. Acara penutupan turnamen tersebut di lakukan usai pertandingan penutup antara tim Shanherib asal Peniti vs Arwana asal Belitang Hulu  yang dimenangkan oleh Shanherib menjadi tok yang menjuarai turnamen HUT Pemda Sekadau tahun 2025, Kamis (22/01/2026) dilapangan Ej Lantu.

Dalam sambutanya pada acara penutup Bupati Sekadau Aron,SH mengatakan, turnamen kali ini adalah turnamen terpanjang sejak dibuka bulan Desember tahun 2025 dan berakhir tahun 2026.

"Turnamen terpanjang sebab dilakukan selama setahun dari 2025 sampai 2026," ucapnya sambil berkelakar.

Atas nama Pemerintah Daerah kabupaten Sekadau ia memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh panitia serta kepada tim yang berpartisipasi, sehingga turnamen ini berjalan dengan baik tanpa ada kendala yang berarti.

"Terimakasih kepada seluruh jajaran panitia dan seluruh tim yang berpartisipasi pada turnamen kali ini, sehingga bisa berjalan baik dan lancar, dan berhasil menghibur masyarakat Sekadau," ucap Aron.

Menurut dia, olahraga sepakbola adalah satu-satunya olahraga yang paling diminati oleh masyarakat kita,saking senangnya masyarakat menyaksikan setiap sore ramai penonton. Olahraga kata dia, adalah perekat bagi setiap masyarakat karena melalui olahraga kota bisa bersama menonton serta saling berkomunikasi sesama masyarakat.

Ia juga meminta kepada tim yang menang, jangan melihat jumlah hadiah dan trophy yang diberikan. Karena berapapun hadiah yang diberikan oleh Pemda Sekadau, sebagai bentuk perhatian terhadap olahraga di kabupaten Sekadau. 

"Hadiah yang disiapkan oleh panitia dan Pemda Sekadau sebagai bentuk perhatian serius terhadap kemajuan olahraga sepakbola di kabupaten Sekadau," katanya.

Sementara itu ditempat yang sama Muhammad Ardiansyah ketua PSSI kabupaten Sekadau dalam sambutannya mengatakan, kegiatan turnamen yang kita laksanakan dalam rangka HUT Pemda Sekadau adalah semata-mata upaya Askab Sekadau untuk mencari bibit pemain terbaik, mulai dari U-13 sampai U-16 dan tim sepakbola kabupaten. "Inilah sejatinya tujuan dari semua turnamen yang dilaksanakan PSSI kabupaten Sekadau,"kata Dian sapaan akrabnya.

Perlu kami sampaikan kepada pak Bupati bahwa tim U-13 asal kabupaten Sekadau berhasil menjadi juara pertama pada turnamen Askab kabupaten Sintang. Hal ini kata dia, membuktikan bahwa hasil akhir turnamen yang kita laksanakan berhasil melakukan seleksi pemain berbakat. "Mudah-mudahan pada turnamen -turnamen berikutnya kabupaten Sekadau bisa berbicara banyak dan mampu meraih prestasi terbaik," ucapnya.

Sebagai ketua Askab kabupaten Sekadau ia mengucapkan terimakasih kepada jajaran panitia, TNI Polri yang telah membantu dengan segala daya upaya sehingga turnamen ini berjalan baik dan lancar. 

"Selamat kepada pemenang, bagi yang belum bisa meraih juara jangan berkecil hati, terus berlatih asah kemampuan agar pada turnamen berikutnya bisa menang," sarannya.

Untuk diketahui pada pertandingan final dan meraih juara adalah, Shanherib juara pertama, Arwana juara kedua Laskar Kumpang juara ketiga dan PS Mungguk juara ke empat.

Hadir pada acara tersebut Kapolres Sekadau AKBP Andika Wiratama, Ketua KonI, sejumlah kepada SKPD, camat Sekadau hilir Danramil Sekadau Hilir pengurus dan PSSI kabupaten Sekadau kepala desa Mungguk dan plt.kepala desa Sungai Ringin serta para undangan lainnya (tar/wos).




Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments