Foto bersama usai acara pembukaan seminar pemuda, Sabtu (02/12/2023) di SMK Keling Kumang |
SEKADAU-FAKTAPAGI.COM. Bupati Sekadau membuka secara resmi kegiatan seminar pemuda tentang dunia pendidikan dan pembangunan serta kerja keras, kegiatan tersebut di laksanakan oleh Dinas Pemuda dan olahraga dan Pariwisata, Kebudayaan Disporabudpar), Sabtu (02/12/2023) di SMK Keling Kumang.
Kegiatan yang bertajuk "Memperkuat Produktivitas dan Integritas Pemuda Masa Kini" diikuti oleh siswa-siswi SMK Keling Kumang.
Dalam arahannya Bupati Sekadau Aron SH pada acara pembagian mengatakan,.Pemuda harus mampu mewujudkan Indonesia yang maju dan menjadi agen perubahan dalam segala aspek pembangunan. Maka dari itu pemuda dituntut untuk memotivasi diri untuk menyambut tantangan masa depan dengan kecanggihan teknologi.
"Karena sejatinya pemuda adalah garda terdepan bangsa, pemuda akan diarahkan untuk menjawab tantangan kedepan yang sangat kompetitif," kata Aron.
Makanya pemuda diharapkan bisa menyiapkan diri guna menyongsong Indonesia Emas 2045. Pada masa tersebut, bangsa Indonesia dihadapkan pada bonus demograpi yang artinya pencari kerja semakin banyak, tapi lapangan kerja sedikit.
Namun ia yakin kedepan anak muda kita juga memiliki kemampuan kearah yang lebih maju. "Ini persoalan waktu saja, kedepan saya yakin kita akan sampai kesana" ucapnya.
Dunia Pendidikan lanjut dia diibaratkan pokok yang berbuah, akarnya pahit tapi buahnya pasti manis. Artinya berjuang dulu baru hasilnya di petik nanti.
Pada kesempatan tersebut ia menjelaskan mengenai masalah penerimaan ASN, ia menjelaskan, meski secara angaran kita siapkan untuk masyarakat Sekadau, namun karena undang - undang kita mengatakan bahwa semua warga negara indonesia boleh ikut tes di seluruh wilayah Indonesia, maka siapapun warga negara Indonesia boleh ikut tes dimanapun
"Itu artinya orang di luar pulau kalimantan bisa mendaftar diri untuk ikut tes CPNS di kabulkan Sekadau, sebab kelulusan di tentukan secara online," jelasnya.
Hadir mendampingi Bupati kepala dinas Disporabudpar Bayu Suharsono, Sekretaris Pol PP Handayani, serta para guru dan siswa siswi SMK Keling Kumang (tar).