Kondisi terkini air sungai Sekadau.(Ist) |
SEKADAU-FAKTAPAGI.COM. Sejumlah Warga di kecamatan Nanga Mahap dan kecamatan Nanga Taman dan Kecamatan Sekadau hulu yang tinggal di bantaran sungai mengeluh keruhnya air sungai Sekadau sejak beberapa pekan ini, entah apa penyebabnya tentu ranahnya instansi terkait.
"Kami yang tingal di bantaran sungai Sekadau kesulitan air bersih, jika kondisi air sungai seperti ini,"kata salah seorang warga yang nama enggan dipublikasi kepada media ini, Senin (31/07/2023) di Sekadau.
Bahkan kata dia lagi, warga mau nyuci,mau masak ambil Ari Wudhu juga susah, soalnya tidak ada air lain yang bisa untuk di konsumsi,sebab jaringan air bersih belum ada, jadi hanya air sungai saja yang bisa di konsumsi warga sehari-hari. Untuk itu kami minta kebijakan pihak terkait, terlepas apa penyebabnya air keruh tentu kami tidak bisa menuduh hanya kepada aktifitas tertentu mungkin ada faktor lain sebagai pemicu keruhnya air Sungai.
"Kami minta tolong kepada pihak terkait agar mencari penyebab keruhnya air sungai Sekadau, sejak beberapa pekan terakhir," pintanya.
Belum lagi lanjut dia, kondisi sekarang musim kemarau kebutuhan akan air pasti meningkat, akibat dari banyaknya sumur-sumur galian manual sudah pada kering,jika sudah begini tumpuan terakhir air yang bisa di konsumsi adalah air sungai.
"Kalau air sungai keruh lalu warga mau ambil air kemana lagi," keluhnya.
Bahkan lanjut dia, di Masjid dan Surau kebanyakan mengunakan air sungai untuk kebutuhan sembahyang,jika kondisi air seperti ini, kuning dan berlumpur jangankan untuk wudhu untuk mandi dan mencuci saja susah.
"Mudah-mudahan kedepan ada solusi agar air kembali jernih lagi, supaya warga yang tingal di bantaran sungai Sekadau tidak kesulitan air," pintanya.(tar).